Kamis, 29 Juli 2010

Bufo melanostictus (Amfibi)



Duttaphrynus melanostictus (Schneider, 1799) Sinonim Bufo melanostictus
Asian Toad – Kodok Puru Asia

Kodok puru ini memiliki ukuran sedang, didapatkan alur-alur supra-orbital dan supratimpanik menyambung, tidak ada alur parietal, jari-jari berselaput renang separuh. Teksturnya kulit relatif berkerut dengan bintil-bintil jelas. Warnanya coklat kusam, kehitaman atau kemerahan, alur kepala biasanya coklat tua atau hitam, dagu umumnya merah pada spesimen jantan. Ukuran tubuh kodok jantan antara 55-80 mm, betina 65-85 mm.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar